Profil Usaha Pembibitan "UD Mertha Jiwa"

Usaha pembibitan tanaman buah-buahan “ UD Mertha Jiwa" berada di Desa Kerobokan Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng-Bali. Usaha ini telah berkembang sejak tahun 1979 dan merupakan usaha milik perorangan serta dikelola secara sederhana. Pembibitan tanaman buah-buahan kami telah mendapatkan pembinaan dari Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng sehingga penangkar bibit memperoleh sertifikat sebagai Pengedar Benih dari Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih (BPSB) Denpasar Bali.

 
Usaha pembibitan tanaman buah-buahan kami sangat dipengaruhi oleh ketersediaan air sepanjang tahun, ketersediaan pohon induk penghasil mata tempel untuk batang atas dan ketersediaan biji untuk batang bawah. Irigasi di wilayah kami menggunakan sistem subak sehingga memungkinkan air tersedia sepanjang tahun. Pada wilayah kami pohon induk penghasil mata tempel yang tersedia adalah Durian Kani, Mangga Arumanis,Manalagi dan Lalijiwa, Rambutan Rapiah. Oleh karena itu jenis tanaman buah yang dapat ditangkarkan di wilayah kami adalah Mangga (Mangifera indica) yang terdiri dari dua kultivar Arumanis dan Lalijiwa, Durian (Durio zibethinus) kultivar Kani dan Rambutan (Nephelium lappaceum) dan Rapiah.

 
Kami memberikan jaminan mutu bibit tanaman yang anda beli dengan siap memberikan garansi sesuai dengan kesepakatan dengan konsumen.

 
Kami juga dibantu oleh tenaga-tenaga yang berpengalaman dalam penyediaan bibit tanaman buah-buahan dan menjamin keaslian dan mutu bibit yang unggul. Dan tenaga-tenaga kami siap melayani anda dalam pengiriman bibit sampai ke tujuan anda. Selain bibit tanaman buah-buahan kami juga menyediakan bibit tanaman bunga dan bibit tanaman pohon kayu.

“KEPUASAN KONSUMEN ADALAH KEPUASAN KAMI ”

 

You can highlight important information or announcements in text like this.